12 Nov 2023
Sabtu Pon, 14 Oktober 2023 telah dilaksanakan kegiatan Budgeting 2023 secara luring di Ruang PUI Gedung Biru Lantai 2 Poltekkes Kemenkes Yogyakarta. Kegiatan ini diselenggarakan sebagai agenda rutin tahunan dari Komisi B Badan Legislatif Mahasiswa. Kegiatan Budgeting 2023 dihadiri oleh perwakilan dari masing-masing pengurus Organisasi Mahasiswa dan dihadiri oleh beberapa tamu undangan.
Acara dimulai pada pukul 08.20 WIB yang dibuka oleh Sdr. Bintang Pratama dan Sdri. Hana Putri Ramadhani selaku MC. Acara diawali dengan pembacaan doa oleh Sdr. Hafid Taftazani. Acara dilanjutkan dengan laporan ketua panitia Budeting 2023 oleh Sdri. Tri Wahyuni Kusuma Anggun. Acara resmi dibuka pada pukul 08.40 WIB oleh Direktur Poltekkes Kemenkes Yogyakarta yang pada kesempatan kali ini diwakili oleh Ibu Eko Suryani, S.Pd., S.Kep., MA.
Acara inti Budeting 2023 terdiri dari pembahasan dan pelaksanaan sesi diskusi oleh Sdri. Nabilla Putri Aulia. Dilanjutkan dengan penyampaian pelaporan rekening koran organisasi mahasiswa oleh Sdr. Aqilla Davin dan Sdri. Tri Wahyuni Kusuma Anggun serta penyampaian informasi tambahan mengenai pelaksanaan kegiatan ormawa dan UKM di Poltekkes Kemenkes Yogyakarta oleh Ibu Dr. Umi Istianah, S. Kep., Ns., M. Kep., Sp. MB; Ibu Anita Dwi Juwita Ningrum, Apt; Ibu Eko Suryani, S. Pd, S. Kep, MA; dan Ibu Indraswari Siscadarsih, S.Tr. Keb.
Acara Budgeting 2023 berakhir pada pukul 11.15 WIB. Acara berlangsung dengan baik dengan output yang didapatkan adalah tercapainya kesesuaian anatara laporan keuangan yang dibuat dengan kinerja Organisasi Mahasiswa Periode 2022/2023 Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.
Kontributor : Badan Legislatif Mahasiswa Poltekkes Kemenkes Jogja (@curhatblm)