27 Aug 2019
Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Poltekkes Kemenkes Yogyakarta mengadakan Malam Welcome Civitas atau biasa disebut malam inagurasi yang dilaksanakan pada Sabtu Wage, 17 Agustus 2019 yang bertepatan dengan Peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-74.
Tema Malam Welcome Civitas ini bertema tropical paradise, dimana para peserta malam inagurasi mengenakan dresscode bernuansa pantai dan panitia mengenakan dresscode atasan berwarna putih. Kegiatan dimulai dengan registrasi peserta pada pukul 17.00 WIB sampai dengan 18.00 WIB dilanjutkan dengan pembukaan yang dibuka oleh penampilan gabungan UKM Marching Band, UKM tari dan UKM Paduan Suara.
Setelah pembukaan, ketua panitia malam inaugurasi, Novita Endah R, menyampaikan laporan dan dilanjutkan dengan sambutan Direktur Poltekkes Kemenkes Yogyakarta, Joko Susilo SKM, M.Kes. Selain mahasiswa baru tahun akademik 2019/2020 sebagai peserta kegiatan, malam inagurasi juga dihadiri tamu undangan dari jajaran wakil direktur I, wakil direktur II, wakil direktur III dan seluruh civitas academica POLKESYO.
UKM-UKM yang berada di POLKESYO memberikan berbagai persembahan pada malam inaugurasi kali ini. Antara lain ada UKM Taekwondo yang memeriahkan acara dengan atraksi mematahkan papan kayu, juga lomba fashion show dan yel-yel dari masing-masing jurusan yang ada. Perlombaan fashion show dimenangkan oleh jurusan kesehatan lingkungan sementara lomba yel-yel dimenangkan oleh jurusan kebidanan. Acara berakhir pukul 22.00 WIB. Mahasiswa baru begitu antusias mengikuti kegiatan hingga akhir acara.
Selamat datang mahasiswa baru POLKESYO, selamat bergabung di keluarga besar civitas akademika Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.
*****